Buscar

Friday, March 1, 2013

Surat Dalam Al Quran

Ada berapa Surat Dalam Al Quran ?

Jumlah surat atau surah dalam Al Quran kurang lebih terdapat 114, yang mana nama dan batas - batas setiap surah serta susunan ayatnya adalah menurut ketentuan yang telah ditetapkan dan atau diajarkan oleh Rasulullah Muhammad SAW.

Sebagian dari surat - surat dalam Al Quran mempunyai satu nama dan sebagian yang lain mempunyai lebih dari satu nama, sebagaimana yang telah diterangkan dalam muqaddimah setiap surat.

Di tinjau dari segi panjang dan pendeknya surah yang ada didalam Al Quran maka dapat dibagi menjadi 4 buah bagian yakni :

Pertama As Sab'ut Tiwal atau tujuh surat yang panjang yang terdiri atas : surah Al Baqarah, Ali Imran, An Nisa' , Al A'raf , al An'am, Al Ma'idah dan surah Yunus.

Kedua adalah Al Mi'un atau yang dimaksud dalam hal ini adalah surah surah dalam al quran yang berisi lebih dari seratus ayat, seperti  surah Hud, Yusuf, Mu'min , dan lain sebagainya.

Kelompok ketiga adalah Al Masani atau yang dimaksud dalam hal ini adalah surah surah dalam al quran yang berisi kurang dari seratus ayat, seperti Al Anfal , Al Hijr , dan lain sebagainya.

Sedangkan kelompok yang ke empat adalah Al Mufassal dimana yang dikandung maksud / termasuk kedalam golongan ini adalah surah - surah pendek, seperti Adh Dhuha, Al Ikhlas, An Naas , dan lain sebagainya.

Wallahu A'lam

0 comments:

¿Sampaikan Saran Dan Kritik Yang Membangun?

 
Mari Kita Baca Bersama | Copyright © 2011 Diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger